top of page
Search
KlinikSunter

Otak dan Glukosa

Glukosa merupakan salah satu zat nutrisi yang cukup banyak dikenal sebagai penghasil energi atau yang sering disebut sebagai ATP. Banyak organ dan sel yang sebagian besar energinya berasal dari glukosa, termasuk di dalamnya otak. Selain itu, glukosa dalam otak juga berperan dalam manajemen stres oksidatif dan sintesis neurotransmiter, neuromodulator, dan komponen struktural otak.


Glukosa dalam darah akan diambil oleh sel-sel saraf di otak untuk dijadikan sumber energi. Energi tersebut berperan dalam tugas dan fungsi sel saraf dalam tubuh. Jika glukosa tidak ada, peran penghasil energinya dapat dibantu oleh lainnya seperti asam laktat atau benda keton, namun jika sama sekali tidak ada yang membantu, dapat terjadi gangguan pada kinerja otak, seperti gangguan kognitif, gangguan fungsi refleks, gangguan fungsi saraf otonom, kejang, kehilangan kesadaran, gangguan fungsi otak yang permanen, yang mana jika tidak diperbaiki dapat berakibat fatal (menyebabkan kematian).


Agar kinerja otak dan organ lain seimbang, konsumsi glukosa tentunya tidak boleh terlalu banyak. Oleh sebab itu, perlu konsumsi glukosa namun tidak boleh berlebihan juga tidak boleh kekurangan. Kadar gula yang diperbolehkan dikonsumsi adalah maksimal 4 sendok makan. Karbohidrat yang juga nantinya akan dipecah menjadi glukosa juga dikonsumsi baiknya kisaran 50-55% dari total kalori yang dikonsumsi sehari-hari sesuai dengan berat badan ideal. Kadar gula berlebihan tidak meningkatkan fungsi kinerja otak, bahkan malah menyebabkan gangguan fungsi-fungsi orang lainnya.


Bagaimana dengan keto diet, apakah akan mengganggu kinerja otak? Seperti artikel sebelumnya seputar keto diet, selama dilakukan atas anjuran dokter, tidak sembaragan dilakukan dan masih dalam pemantauan dokter, masih cukup aman dilakukan.


Referensi:

  1. Mergenthaler P, Lindauer U, Dienel GA, Meisel A. Sugar for the brain: the role of glucose in physiological and pathological brain function. Trends Neurosci. 2013 Oct; 36(10): 587–597.

  2. Ritter S. Chapter 9 Monitoring and Maintenance of Brain Glucose Supply: Importance of Hindbrain Catecholamine Neurons in This Multifaceted Task. Appetite and Food Intake: Central Control. 2nd edition. Boca Raton (FL): CRC Press/Taylor & Francis; 2017.

  3. Dienel GA. Brain Glucose Metabolism: Integration of Energetics with Function. Physiological Reports. Jan 2019. 99(1): 949-1045.

  4. Masood W, Annamaraju P, Uppaluri KR. Ketogenic Diet. StatPearls. 2020. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK499830/


4 views0 comments

Recent Posts

See All

Comentarios


Post: Blog2_Post
bottom of page